Tenggelam Saat Mandi, Bocah 6 Tahun Belum Ditemukan

Halosumsel-

 

Sungguh malang nasib yang dialami bocah yang berumur 6 tahun. Nuraini Binti Edi, yang merupakan warga RT.04 dusun II Perairan Desa Muara Telang Kecamatan Sumber Marga Telang Kabupaten Banyuasin. Dirinya tenggelam kedalam sungai saat hendak mandi.Jum’at (03/11) sekitar pukul 16 : 00 WIB.

“Kronologis kejadian waktu itu pukul 16.00 WIB, korban hendak mandi di dermaga Pasar Muara Telang, namun ketika dia berada di pinggir jembatan sungai, korban terpeleset dan jatuh kedalam kesungai,” kata Kapolsek Marga Telang melalui Kasubbag Humas Polres Banyuasin AKP Ery Yusdi. Sabtu (04/11).

Pada saat korban terpeleset jelas Eri lagi, yang melihatnya Dika Bin Kamil (6) yang waktu itu sedang di dermaga Pasar Muara Telang, melihat korban jatuh kedalam kesungai terang , Dika langsung memberitahukan ke orang tua korban bahwa Nuraini jatuh ke sungai.

“Mendapat laporan tersebut orang tua korban langsung memberitahukan Kepala Desa dan Kepala Desa langsung melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Muara Telang,” tutur Ery.

Lebih lanjut dikatakan Ery, bahwa mendapat laporan tersebut anggota Polsek langsung menuju ke Tempat Kejadian Perkara (TKP), sedangkan Kepala Desa bersama sama masyarakat yang lain menuju ke dermaga dimana tempat korban jatuh.

“Setiba didermaga masyarakat langsung melakukan pencarian kedalam sungai namun hingga sekarang korban belum bisa ditemukan dan proses pencarian masih tetap dilakukan,” terang Ery.

“Untuk pencarian selanjutnya Polsek Muara Telang dan pihak desa telah menghubungi pihak tim SAR dan Polair yang terdekat dan melakukan pencarian korban , namun sampai saat ini korban belum ditemukan,” imbuhnya. (Topik)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Previous post Registrasi Kartu Pra Bayar Resmi Kebijakan Kominfo
Next post Pangdam Latihan Menembak Bersama SSC Lampung